TINTAKALTIM.COM-Ultah Hotel Platinum Balikpapan ke-9 punya warna sendiri. Di acara puncaknya, undangan disuguhi suatu alur cerita lewat pemutaran film pendek (short film) digarap berkualitas. Di film itu, General Manager (GM) Platinum Hotel & Covention Hall Joko Budi Jaya berperan sebagai panglima besar.
Big screen itu, menayangkan talent-talent dengan balutan pakaian adat berlayar di atas kapal. Ada nilai inspiratif yang disaksikan undangan sehingga momen favorit itu menjadi suasana ‘nobar’ penuh applaus.

Sosok GM Joko Budi mengenakan pakaian adat yang memimpin team di film itu. Tak ubahnya seperti nonton film di bioskop, bahkan bukan hanya sekadar popcorn, tetapi ini tersedia kambing guling dan ragam makanan lainnya.
“Wow keren, happy anniversary Platinum Balikpapan,” teriak tim Kaltim Post Group yang berada di sofa bagian depan saat menyaksikan opening dari short film itu.

Suasana meriah terlihat dan tak sirna sekalipun bukan gelaran mewah di dalamnya. Di kursi depan Charles dan keluarga didampingi Joko Budi pun tersenyum dan seolah bangga melihat karya pegawai Platinum itu.
Misi yang diemban memperlihatkan kerja keras dan upaya visioner yang terlontar dari panah pemeran masuk dalam alur cerita dan membuat undangan larut menyaksikan. Dan, ‘sang panglima’ Joko Budi sebagai simbol spirit kemajuan Platinum.

Kreativitas itu terlihat dari garapan short film yang kesannya elegant dengan spot-spot adegan semua di Teluk Balikpapan yang sisi sinematografinya dengan suguhan karya naratif.
Di film itu, GM Joko Budi menggambarkan memberi spirit bahwa ada kebaikan di masa depan, ada kemajuan di masa depan, ada impian dahsyat dan ada harapan di masa depan lewat 9reat future sebagai jargon ultah ke-9 Platinum Balikpapan.
Platinum dari film pendek itu, memperlihatkan dengan talent-talent kreatif yang dapat membawa Platinum ke era digital dan diharapkan mampu menjawab peningkatan pelayanan. Simbol samudera seolah Platinum ingin mengarungi Nusantara dan tumbuh serta berkembang di Nusantara

Seolah ada cermin, dari direksi sampai staf bagian bawah tidak berhenti berinovasi dan bekreasi yang disimbolisasi lewat spirit besar bahwa Platinum Group menjadi the best di Indonesia karena sudah ekspansif ke beberapa daerah.
Film itu berjudul Semangat Samudera Nusantara di mana menceritakan pula Platinum sebagai pionir dan pengawal serta penerus kebangkitan dan pengembangan Platinum Hotel yang visinya juga membantu meningkatkan perekonomian dan pengembangan pariwisata bidang perhotelan.
Short film yang disutradarai Manajer Corporate Communication Hotel Platinum Balikpapan Ziw Ziw dengan asisten sutradara Ovy dan kameraman Fije dan Pak Dhe Herry didesain dengan dukungan property Gani dan Mahligai Phinisi yang tata naskahnya (story board) sederhana tetapi menggambarkan kesan seolah short film itu dikompetisikan lewat festival film pendek.

Pemerannya pun menunjukkan superteam Hotel Platinum Balikpapan dipimpin Joko Budi dan film ini digarap selama 6 jam di perjalanan dengan mengambil lokasi di Pelabuhan Somber dan Kampung Baru.
Short film itu, diperankan oleh Joko Budi, Anton, Aditya, Faisal, Dwi, Agave, Susi, Angga, Anggi, Tiara, Destine, Icha, Lia, Riza, Roma, Nadya, Catri, Dapit dan Chusnul. Keren!
BAKTI SOSIAL
Tak hanya film pendek, perjalanan menuju ultah ke-9 Platinum Balikpapan (road to 9th anniversary) menurut Ziw-Ziw juga digelar bakti sosial dan aktivitas perusahaan yang tujuannya menunjukkan bahwa Platinum juga berbuat untuk masyarakat

Dikatakan Ziw-Ziw, itu semua dikemas dalam program Corporate Social Responsibility (CSR) seperti Platinum Foundation memberikan beasiswa kepada 10 siswa yang beprestasi dari keluarga kurang mampu lewat biaya pendidikan dan perlengkapan sekolah selama satu tahun.

Berikut kata Ziw-Ziw, juga rumah singgah anak kanker yang dikemas menghibur sekitar 14 anak pengidap kanker dari luar kota yang sedang dirawat dengan berbagai hiburan.

“Setiap bulan, Platinum Hotel membagikan 20 paket sembako kepada warga sekitar sebagai wujud kepedulian terhadap tetangga dan masyarakat yang kurang beruntung dan donor darah bekerjasama dengan PMI yang diikuti seluruh karyawan,” kata Ziw-Ziw

Kegiatan sosial lainnya yakni bersih-bersih rumah ibadah yakni Masjid Nurul Aman, gereja GKPI Bukit Zaitun dan Vhihara Mahavihara Buddhamanggala. Kegiatan ini akan terus berlanjut dengan bersih-bersih di pura dan klenteng setempat.

Platinum juga kata Ziw-Ziw menggelar kegiatan olahraga seperti mini soccer internal serta Run Self Challenge sejauh 9 km sebagai simbol 9 tahun Platinum Balikpapan.
“Perayaan ke-9 bukan hanya tentang melihat ke belakang yang telah kami capai, tetapi juga mengenai arti memberi kembali kepada komunitas dan lingkungan sekitar. Kami percaya bahwa keberhasilan tak terlepas dari dukungan masyarakat untuk tumbuh bersama,” kata GM Platinum Balikpapan Joko Budi Jaya yang menambahkan hotel yang dipimpinnya akan terus memberi kontribusi positif di masyarakat serta meningkatkan pelayanan. (gt)